Minggu, 05 Januari 2014

HAMSTER: Hamsterku Melahirkan, Gimana nih??


HAMSTER: Hamsterku Melahirkan, Gimana nih??


Tenang kawan, saat hamster kalian melahirkan ada beberapa hal yang wajib kalian lakukan. Nah bagi newbie, akan saya bagi pengalaman saya ketika si hammy melahirkan.

    1. Kalian pisahkan antara jantan dan si induk yang melahirkan.
Ini penting karena hamster bersifat kanibal. Meskipun diamal tidak demikian, tapi hal ini akan memperkecil kematian si bayi yang lemah dari pejantan yang masih menganggapnya benda asing.

    1. Beri serbuk kayu pada kandang.
Serbuk kayu berfungsi sebagai penghangat saat suhu dingin. Hamster yang baru lahir mash berwarna pink dan belum ditumbuhi bulu. Jadi untuk menjaganya tetap hangat berikan serbuk kayu secukupnya. Oya kalo nggak ada serbuk kayu bisa pake potongan kertas tisu atau koran.

    1. Jangan telat kasih makan dan minum.
Ini penting kawan supaya si induk nggak kelaparan dan jadi kalap menyantap anak-anaknya.

    1. Meletakkan kandang ditempat yang teduh, tenang dan minim cahaya.
Hal ini bertujuan untuk mengurangi tingkat kesetressan si induk sehingga bisa total menyusui si bayi hamster dan tidak menjadi agresif.

    1. Jangan sekali-kali memegang bayi hamster.
Bau yang berbeda akan melekat pada tubuh bayi hamster saat kita memegangnya. Hal ini akan dianggap sebagai ancaman oleh induk hamster. Oleh karena itu kawan, jangan dipegang ya si baby.

Nah, itu tadi kawan sekilas tentang upaya yang harus kalian lakukan ketika si hamster melahirkan. Jaga baik-baik hamsternya ya kawan, berawal dari kecintaan bisa berujung bisnis loo.. Selamat mencoba!


4 komentar: